Senin, 28 Maret 2016

5 HARAPAN ORANGTUA KEPADA ANAK SETELAH LULUS SEKOLAH

Orangtua selalu mengharapkan yang terbaik kepada anaknya.Harapan itupun adalah harapan-harapan yang tentunya adalah agar kelak si anak bahagia dan mampu membuat orangtua bangga.Tidak ada orang tua yang berharap keburukan kepada anaknya,nah berhubung sang writer sudah mendekati kelulusan,maka tidak ada salahnya gw mengungkapkan harapan-harapan orangtua pada umumnya terhadap sang anak yang mendekati kelulusan,baik itu lulus SD,SMP,SMA,bahkan kuliah.SO,LETS SEE




1.MELANJUTKAN SEKOLAH


Orangtua mana yang ingin anaknya putus sekolah.ya,semua orangtua selalu menginginkan anaknya melanjutkan pendidikan hingga ke jenjang tertinggi.Andaikan terhalang dana,para orangtua selalu rela berkorban untuk sang buah hati.jadi,bagi kalian yang sudah mau lulus,SD,SMP,SMA,atau kuliah.Jikalau kalian mampu,manfaatkanlah kelebihan tesebut untuk melanjutkan sekolah kalian,agar jerih payah orangtua kalian tidak terbuang sia-sia.





2.MENDAPATKAN PEKERJAAN
andai kalian adalah mahasiwa yang sudah siap lulus ataupun anak SMA yang mungkin tidak melanjutkan pendidikan ke PTN,bekerja adalah solusi terbaik guna melanjutkan hidup.jika orangtua kalian memang secara ekonomi termasuk golongan kelas menengah kebawah,tentunya berharap sang anak mendapatkan pekerjaan yang layak.di samping menambah perekonomian keluarga,para orangtua jadi bisa berharap lebih jika sang anak sudah bekerja.






3.MENIKAH
Ini berlaku bagi para mahisiswa atau mahasiswi yang umurnya sudah cukup namun masih konsentrasi di perkuliahan,bahkan ada sebagian yang sudah mempunyai pekerjaan yang tetap.nah,orangtua pun berharap andai sudah punya title dan pekerjaan sudah ditangan,apa salahnya jika secepatnya mencari pasangan hidup.






4.MEMPEROLEH ILMU YANG BERMANFAAT
Tidak hanya sekedar bersekolah,orangtua selalu berharap agar ilmu yang didapat bisa bermanfaat terhadap sesama.jadi,bukanlah banyaknya ilmu yang orangtua harapkan tapi seberapa bermanfaatkah ilmu yang banyak itu kita manfaatkan guna dibagikan terhadap sesama manusia.






5.SUKSES

Sukses tentunya menjadi patokan seseorang yang berhasil di dunia,dan alangkah lebih baik jika sukses dunia dan akhirat sih.Sukses memilki beragam bentuk,sukses tidak hanya diukur melalui harta tapi juga bisa diukur melalui tingkat kebahagian seseorang dalam menjalani kehidupannya.Yang intinya semua orangtua di belahan dunia manapun selalu berharap anaknya sukses.




Ridho dan doa orangtua sangatlah manjur bagi keberhasilan seseorang,banyak  orang-orang yang sukses di luar sana terbentuk karena adanya campur tangan orangtua,baik dalam bentuk doa,motivasi dan support dari orangtua mereka.
so,keep love your parent 

Jumat, 25 Maret 2016

5 FAKTOR PENYEBAB KESALAHPAHAMAN

Kesalahpahaman merupakan salah satu faktor yang membuat seorang individu membenci individu yang lainnya.Adanya kesalahpahaman  terjadi karena unsur ketidaktahuan yang dibalut dengan pengetahuan sepihak.Efek dari hal ini pun memiliki akibat yang fatal jika itu menyangkut percintaan,keluarga dan pertemanan. Mungkinkah akan lebih fatal jika di sertai emosi? bisa dibilang iya.
Jika sobat pernah merasakan pahitnya kesalahpahaman.Sepertinya hal tersebut cukup sobat simpan dalam hati,dan jadikanlah pelajaran,jangan sampai kita melakukan hal yang menurut gw cukup "bodoh". OK FIX^-^.



1.KETIDAKTAHUAN
Faktor nomor satu penyebab salah paham adalah ini. Hanya tahu dari satu sumber,dan tidak cross check hal apa yang sebenarnya terjadi adalah hal yang paling konyol untuk dilakukan. Apalagi sampai menganggap hal tersebut benar.





2.BERCANDA
Candaan pun bisa menjadi penyebab orang salah paham."eh,si udin suka sama si Ponah".kata-kata itu hanya candaan ,gak lebih. Tapi hal tersebut akan berubah menjadi hal yang aneh andai si Udin tidak menyukai si ponah dan menganggap itu hanya bercanda,lalu ada pihak ketiga yang ngechat si ponah dengan mengatasnamakan si udin,lalu mengatakan si udin menyukai Si ponah, si udin tidak tahu apa-apa seolah menjadi biang keladi dari percintaan ponah yang si udin pun tidak tahu akar masalahnya.Memang aneh,berawal dari candaan saja,salah paham pun bisa timbul.So keep your mouth,your brain and your heart!!!!!




3.EMOSI
adakalanya emosi membutakan segalanya.jika kita tidak pandai mengontrol emosi,fakta sebenarnya yang seharusnya kita ketahui mungkin akan tertutup oleh emosi sesaat yang sangat membutakan akal pikiran dan membuat kesalahpahaman.




 4.PENGADU DOMBA
Ketidaksukaan seorang individu terhadap individu lain bisa menjadi penyebab kesalahpahaman.Sesorang yang seharusnya menjadi penengah diantara kesalahpahaman antar individu,seolah bisa menjadi pengadu domba yang menciptakan kesalahpahaman tersebut menjadi rumit.  





5. POLOS
kepolosan juga bisa menjadi penyebab salah paham,kita tidak tahu apa yang dikatakan orang lain,dan apa yang dipikirkan orang lain. hanya berpikir bahwa orang lain itu selalu baik,dan enggan tahu masalah orang lain,bisa menjadi faktor "unik" penyebab salah paham.



Dalam kehidupan salah paham sangat sering terjadi,ada yang dapat diselesaikan dengan mudah,ada juga yang menjadi masalah berkepanjangan.jadi,suatu pola pikir tanpa dasar adalah suatu kebodohan yang dipacu oleh nafsu bisa menjadi pemicu konflik yang cukup berat kedepannya.Maka dari itu kita sebagai manusia harus melihat dari berbagai sudut pandang, dan informasi yang cukup guna meminimalisir terjadinya kesalahpahaman teresebut.

Sabtu, 19 Maret 2016

7 HAL YANG MEMBUAT PERSAHABATAN HANCUR

Hello everybody,kembali lagi di farid27m blog. kali ini dengan otak yang fresh dan on fire gw mau ngasih sesuatu yang,yah bisa dibilang gak terlalu penting-penting amat lah. Kalian punya teman?,tentulah remaja sepantaran kita  punya teman,walaupun cuma satu itu masih gw anggap kriteria pertemanan.Sejauh mana level pertemanan kalian,apakah hanya sebatas kawan bicara,menghabiskan waktu gak jelas bareng,ngolok-ngolok level akut,ngerjain PR bareng,nge-band bareng dengan lagu-lagu rock tempo cepat,atau kalian sudah merasa teman itu seperti saudara sendiri.Dijadiin tempat curhat,mengungkap hal-hal yang bersifat pribadi hingga kalian merasa yang namanya teman itu sudah tidak berlaku lagi bagi orang itu,kalian mengubah nama pertemanan menjadi "PERSAHABATAN". Nah,bagi kalian sobat-sobat blogger yang merasa memiliki sahabat,gw saranin untuk selalu menjaga persahabatan kalian dengan sahabat-sahabat tersayang kalian,hal ini berlaku untuk kalian yang punya sahabat baik cowok atau cewek,gw yakin persahabatan kalian terbentuk karena proses yang gak mudah,secara detil gw gak nerangin tapi list yang akan gw kasih adalah hal yang sama seperti judul diatas.ya,kita tidak pernah tahu apa yang terjadi 1 detik kemudian,apapun bisa terjadi.
so,untuk lebih jelasnya kita bisa liat dibawah ini *_*.



1.EGO
Bukan bego lho,tapi ego.hal yang bisa menjadi penyebab hancurnya persahabatan kalian. masing-masing memiliki ego yang tinggi dan enggan mengalah karena merasa ia yang paling benar,hmm get ready to destroya. 






2.SALING MENYALAHKAN
suatu hal yang rumit seperti apapun pasti memiliki jalan keluar,nah jika kita saling menyalahkan satu sama lain,apa iya masalah akan selesai,yang satu bilang "ini salah lo" dan yang satu bilang "ini gara-gara lo",heh mau sampai kiamat lo memegang prinsip ini lo gak akan baikan sama sahabat lo.Kalau gw disalahkan sih nyantai aja.emang kenapa? lah emang gw emang gak ada salah dan gak  terlalu peduli sih yehahaha.





3.MENGHINA YANG BERLEBIHAN
Katanya kalau sama sahabat belum panggil-panggilan nama-nama aneh belum sahabat namanya.ya kenyataan memang begitu adanya,hal-hal tersebut manandakan bahwa kita sudah mulai akrab secara emosi,jadi gak masalah mau manggilnya apa yang penting fun. tapi hal tersebut juga bisa jadi blunder lho sobat. why? Hal-hal yang bersifat berlebihan memang sangat buruk hasilnya kelak,jika hanya menghina yang bersifat fun,okelah, namun sampai ke hal-hal yang pribadi juga dihina,hal-hal yang benar-benar membuat lu malu disebutkan dengan tujuan fun,HOW DO YOU FEEL?. kalau gw sih enjoy,lagian joke nya gak ada yang benernya,wowowowohooo:).




4.BAPERAN
Apa artinya baper? Maaf,gw sudah tau artinya,ya artinya bawa perasaan,persahabatan kebanyakan dilandasi dengan hal-hal gila yang dilakukan secara bersama-sama sahabat,artian gila dalam artian positif ya sobat. Andai kata sahabat lo dikit-dikit kesinggung,dikit-dikit engga, mungkin persahabatan yang lo jalani sedikit demi sedikit akan menuju ke jurang kehancuran.





5. INGIN MENANG SENDIRI
 Jika kalian merasa sahabat kalian seperti orang yang layaknya diktator yang maunya nyuruh-nyuruh lo,sering ngoment yang gak semestinya di coment tapi kalau dianya diperlakuin balik malah gak senang hati,dan lo merasa serba salah dengan sikap seperti ini,gw saranin lo berguru sama jiraiya di desa konoha dan belajar rasengan supaya lu bisa rasengan sahabat lu supaya sadar, bagaimana?






6.IRI DENGKI


Sifat iri didasari dengan kenyataan bahwa seseorang merasa lebih rendah dari orang yang dirasa lebih hebat dari dirinya.Sikap seperti ini sangat gw benci dari lubuk hati gw yang paling dalam,kenapa gw benci, karena menurut gw apa untungnya menghabiskan waktu untuk sekedar iri dengki terhadap orang lain, dan gw gak terlalu peduli dengan orang yang menurut gw lebih tampan,hebat,dan pintar. gw berpikir,mereka yang seperti itu kenapa gw yang repot,cukup sekedar tau dan jadiin bahan buat kedepannya menurut gw sudah cukup ketimbang iri dengki maksimal terhadap orang lain,so jika persahabatan kalian sudah disusupi yang namanya "IRI",maka berhati-hatilah,hal yang buruk akan terjadi.




7.TERLALU KEPO
Kepo=selalu ingin tau. benerkan artinya:>.dikit-dikit nanya,dikit-dikit mendengarkan pembicaraan kita dengan oran lain yang gak ada hubungannnya dengannya,masih untung kalo kepo-nya untuk diri sendiri,lah kalo disebarin ke orang lain tanpa sepengetahuan lo,mungkin pepatah yang mengatakan pagar makan tanaman dan jeruk makan jeruk,akan terkenang dalam sanubari lo.memang persahabatan akan terasa indah jika saling terbuka namun setiap individu memiliki privasi yang mungkin untuk sahabat sekalipun tidak boleh tahu akan hal-hal yang sensitif bagi si individu.



yO YO,kayanya habis sobat,cukup 7 aja lah,selebihnya mikir aja sendiri,sedikit pesan dari gw,persahabatan akan hancur dari dalam ataupun dari luar.kita tidak pernah tahu sifat asli seseorang.manusia itu penuh misteri,so you must believe setiap perubahan selalu ada dalam diri manusia walau itu sedikit,jadi intinya bagaimana kalian bersikap dan berperilaku terhadap sesama manusia. 
 

Rabu, 16 Maret 2016

PARADIGMA "JONES"

PARADIGMA "JONES"

        Suatu ketika pikiran kosong,lelah dan tanpa arah tujuan datang , apa yang harus kulakukan?.Ditambah beban yang menggelayuti pundak seakan tak ingin hengkang walau sedetik saja.
"woy,Jones sedang apa lo"?. nyantai bro lagi bikin lirik nih, ujarku sang Jones. ya,kebiasaan senggang sedikit terobati dengan menulis lirik-lirik lagu yang gak jelas arah tujuannya.Tertarik di dunia musik tak membuat aku jadi ahli musik,yang ada malah sebaliknya. 
        Namaku  Alfred Jones . tinggal di desa kecil bernama Riverlake Village, tidak jauh dari Slipperyrock City,sebuah kota penuh debu tambang yang bertebaran menusuk mata,hanya pada saat hujan mata  tidak terlalu banyak terpapar debu di kota itu. Cara berpikir idealis membuatku muak melihat apa yang ada di sekitarku, pengrusakan alam yang dahsyat,seolah menjadi angin segar bagi para penggiatnya. apa ini yang namanya hidup?
        Jujur,saat ini aku ingin cepat-cepat lulus.lulus dari sekolah yang menurutku sebagai ajang pembentukan mental yang sebenarnya dan ajang mencari sebagian kecil pengalaman hidup. kalau bicara ilmu, bisa dibilang ilmu yang  kudapat,ilmu akhiratlah yang menurutku berguna pada akhir zaman nanti.
        Nama boleh "BULE", muka ya indo asli. seperti itulah sekelebat tampilanku."Man,perpisahan nanti bagaimana kalau kita tampil", ajakan-ajakan seperti ini selalu ku layangkan kepada Saman. bosan nge-band di studio,apa salahnya kalau tampil terakhir kalinya untuk menutup lembaran akhir masa-masa 12 tahun. Dianya mengiyakan namun entah akan dieksekusi atau tidak. Setelah aku merasakan nikmatnya hidupku selama ini,kelak setelah aku lepas,apa akan sama nikmatnya.
         Sedikit Flashback, zaman aku TK-SD-SMP-SMA, hal yang bernama lingkungan,baik lingkungan masyarakat,sekolah dan pertemanan banyak ku alami di berbagai tempat. Lingkungan yang berbeda kudapatkan semenjak aku kecil. bayi-kanak-kanak-remaja-dewasa,masa-masa seperti itu ku alami di banyak tempat. TK,layaknya mimpi tadi malam yang terlupakan saat aku terjaga.SD, posisiku sangat menguntungkan,punya teman banyak,masih sangat diperhatikan,dan belum memiliki yang namanya beban.saat-saat itu selalu membuatku berpikir,sesuatu yang indah pasti pernah dirasakan seorang individu dalam hidupnya. Tinggal bagaimana caranya si individu ini memahami dan merasakannya. Entah kenapa aku yang saat ini bisa dibilang "pecundang" yang tak tahu harus apa kedepannya,sekarang merindukan masa itu beserta tokoh-tokohnya.SMP,lumayan berkesan,namun orang-orangnya tersebar entah kemana dan juga sahabatku yang selalu mau  ku ajak ke warnet,ke pasar sampai membentuk klub bola juga hilang kabar beritanya. Cukup banyak cerita di masa itu,andai  kuceritakan,bakal jadi novel ni cerita.
         SMA,sedang  kujalani namun tak tahu apa langkah pasti yang harus kuambil kedepannya,bimbang? iya ,bingung?pasti.Sikap dan polahku saat ini sangat dipengaruhi oleh yang namanya "waktu". Seiring berjalannya waktu, entah kenapa arti kehidupan yang kurasakan saat ini berbeda 180 derajat di kehidupanku sebelumnya. Cara pandangku terhadap orang lain dan diri sendiri seolah menjadi titik berat perubahan pandanganku saat ini. pola pikir yang kurasakan seperti tertahan hanya di sebagian otak kecilku tak lebih dari itu.Bicara teman,memang sedikit namun menurutku cukup bermanfaat untuk saat ini. Dari semuanya,ada seseorang yang punya komentar pedas,dan menusuk namun dari semua komentarnya hanya sekedar kuanggap angin lalu serta sebagai bahanku.
          Sedikit kisah unik nan aneh sudah kurasakan di masa ini,masalahnya sepele,hanya salah persepsi dan menjadi sensasi. Di titik ini aku akhirnya sadar bahwa kedamaian yang sebenarnya bukanlah seseorang yang tidak memiliki permasalahan tetapi suatu pandangan bahwa damai itu selalu hadir bagi orang-orang yang menginginkannya. Si A tidak menginginkan Si B sedang C,D,E,F selalu mengaitkan hal yang sama berulang-ulang,lalu datang Si G tanpa tahu pasti apa yang sebenarnya A rasakan dan melancarkan hal yang bodoh kepada Si B. Si A yang sebenarnya tidak tahu menahu tentang apa yang terjadi bahkan tertarik pun tidak sama sekali,seolah terkena imbas yang dilancarkan oleh si G. dengan mengatasnamakan Si A,Si G tak peduli apa yang dirasakan orang lain.Hal konyol memang selalu menarik,namun alangkah lebih menarik kekonyolan itu berdasar dan setidaknya tahu akar kekonyolannya. 
          Simbol tergambar berdasar apa yang dipikirkan dan ditafsirkan berdasar persepsi yang spontan. "woy,besok jadwalnya apa"?. .Menurut pandanganku, segala arti dan segala maksud dari apa yang selama ini kurasakan terbangun karena adanya hal yang di sebut "kepribadian".Disamping waktu,hal yang menyangkut kepribadian ku tak pernah berubah,bukan dalam artian selalu sama namun berkembang mengikuti waktu dan mengalami proses seiring dengan lingkungan. Aku memang Alfred Jones,tapi apa dengan kepribadianku yang sekarang bisa berubah menjadi Alfred Jones yang lain?.
          "Mungkin bintang disana lebih mengenalku ataupun sang empunya bintang sedang memperhatikanku saat ini?". trutut,trutut, smartphone ku selalu berbunyi dan begetar sejak tadi, saat ku buka ,"woy,kamvreet jadwal besok apa,gak sempat nulis tadi". Hal yang tidak penting datang,sepertinya tidur adalah langkah yang lebih tepat dan memberikan alasan keesokannya.

Minggu, 13 Maret 2016

6 JENIS PENGAWAS YANG TIDAK DIINGINKAN SAAT UJIAN

Dapat Nilai bagus dan mengerjakan soal dengan jujur seolah  hal yang sangat sempurna jika kita melaksanakannya. 
benang merah antara nilai dan kejujuran adalah 2 hal  yang sangat dipertaruhkan saat kita sedang ujian. demi mendapat nilai bagus, akal logika pun terabaikan bagi para pemburu nilai,yah mungkin hanya sekedar nilai tuntas pun sudah cukup. dan satu hal yang jadi penentu kita mendapatkan nilai bagus selain dengan belajar,berdoa serta hal-hal nonteknis lainnya adalah pengawas. "PENGAWAS"merupakan faktor primer kita mendapat nilai bagus.ya,pengawas adalah bagian tak terpisahkan saat ujian berlangsung,selain sebagai penjaga untuk para siswa, juga bisa dianggap sebagai momok menakutkan untuk para siswa, nah kali ini gw mau ngasih tau apa saja jenis pengawas yang tidak diinginkan oleh para siswa, Lets check this out!!!



1.FULL POWER FOR GUARD
Jenis pengawas seperti ini yang sangat ditakuti oleh para siswa selain terkenal killer,pengawas seperti ini tidak segan menegur bahkan datang ke meja siswa yang terindikasi menyontek. dan yang paling aneh  adalah kadang   pengawas jenis ini ngomel-ngomel gak jelas,entah itu tentang cara ngebulatin LJK lah,apalah,itulah, dan yang paling parah tipe ini sangat ON TIME  AND  "NO ADDITIONAL TIME".




2.PASIF
iya enak kalau diammnya hanya di depan meja, lah ini diamnya dibelakang,kadang duduk di samping siswa. emang enak,sudah lo gak tau jawaban,si pengawas malah dengan santainya duduk disamping lo, mau apa lo saat itu! hehahahaha.




3.LINCAH
Tipe ini memiliki sisi buruk dan sisi baik. diliat dari sisi buruk, pengawas jenis ini  selalu memiliki stamina tak terbatas untuk berkeliling ke berbagai penjuru ruangan,posisinya pun selalu berubah dan tak menetap. diliat dari sisi baiknya kadang pengawas seperti ini sering keluar kelas sekedar untuk cari angin atau melepas rasa lelah setelah keliling-keliling. jadi jika lo pernah menemui pengawas seperti ini, berarti lo pernah sekolah.(apa hubungannya-_-) 






4.CEPAT


kenapa gw katakan cepat,karena ada jenis pengawas yang selalu mengingatkan waktu berakhirnya ujian berulang-ulang.nah jika lo sudah diperingatkan seperti ini, itu pertanda bahwa sang pengawas tersebut ingin cepat-cepat ujian berlangsung dan gak peduli lo sudah selesai apa belum.





5.BERAKTING
ada pengawas yang mampu berakting sobat. bukan berakting layaknya sinetron Ganteng-Ganteng Srimulat, tetapi akting yang dilakukan misalnya pura-pura nulis,baca-baca buku, mainin handphone sedangkan lirikan-lirikan pengawas tersebut sangat aktif dan terjaga. kita sering terkecoh oleh drama para pengawas seperti ini.saat asik-asiknya melakukan transaksi jawaban, dan telinga lo mendengar kata seperti ini: "Sudah selesai jawab soalnya,din?". yeah,drama pun sukses dilakukan.






6.FACE TO FACE
Jenis seperti ini biasanya pasif atau jarang bergerak,tetapi sangat hobi menatap wajah peserta ujian entah suka atau naksir,gw juga gak tau, tapi hal seperti ini sangat mengintimidasi untuk sekedar bergerak sedikit saja.




Menurut gw apapun jenis pengawasnya jika kita sudah sedia payung sebelum hujan yang berarti kita sudah belajar,berdoa dan sudah tawakkal,pasti kita tidak akan menjadi bulan-bulanan pengawas. 
Jujur memang mahal harganya,tapi melihat fakta dan realita yang ada, jujur menurut artian gw agak berbeda, dalam artian gw, jujur hanya berlaku pada kondisi,waktu, tempat dan dalam konteks apa. sistem yang menuntut siswa mencapai nilai yang diinginkan, seolah menjadi beban tersendiri,oke lah nilai tidak terlalu menentukan dalam meraih kesuksesan. namun faktanya, nilai memang harus baik dan yang paling rendah hanya sekedar tuntas. Standarisasi KKM(Kriteria ketuntasan minimal) mencerminkan kita dituntut mencapai nilai tersebut. Jadi, dari sistem yang bermuara pada kejujuran itu, saat ini menurut gw belum bisa diterapkan di semua isi kepala siswa di indonesia,yang jumlahnya jutaan. mungkin ada satu atau dua orang yang jujur tapi itu sangat sedikit dibanding yang tidaknya. 



 "Salah satu hal yg membuat seseorang sulit menerima sebuah kejujuran adalah kenyataan 
 bahwa kebohonganlah yg ingin dia dengarkan"