Jumat, 01 Januari 2016

10 UNIVERSITAS TERBAIK DI INDONESIA

Ujian Akhir Nasional (UAN) sudah sangat dekat musimnya bagi pelajar seperti gw, maklum saat ini gw sudah mencapai tahap yang cukup tinggi dalam sistem belajar wajib selama 12 tahun. dan mendekati waktu tersebut, kalian-kalian pelajar yang sama seperti gw, pasti harus menentukan pilihan antara langsung bekerja atau melanjutkannya ke perguruan tinggi. dan jujur saat ini gw masih bingung antara 2 pilihan yang tadi. jika ada diantara kalian yang ingin kuliah,kali ini gw mau memberi kalian referensi universitas terbaik di indonesia.
simak baik-baik!!!!!


1.UNIVERSITAS GADJAH MADA 
menempati rangking 414 dunia, UGM merupakan PTN yang menjadi favorit di indonesia. universitas yang terletak di yogyakarta ini, selain para dosen dan rektor yang berkualitas, juga menghasilkan lulusan yang berkualitas dan bergengsi, jadi tidak ada salahnya jika sobat-sobat sekalian mencoba universitas ini.


2.UNIVERSITAS INDONESIA
Di urutan kedua ada universitas Indonesia atau yang sering disingkat UI. Memiliki 2 kampus utama yang berbeda tempat. yang satu berada di Depok dan yang satu lagi berada di salemba, jakarta pusat. serta memiliki rangking 532 dunia.


3.INSTITUT TEKNOLOGI BANDUNG
Sejak tanggal 14 Oktober 2013 ITB menjadi Perguruan Tinggi Negeri Badan Hukum (PTN BH) yang memiliki otonomi pengelolaan dalam akademik dan non-akademik. ITB telah memiliki 20 program studi yang terakreditasi secara internasional (sembilan di antaranya dari ABET).Kampus utama ITB saat ini merupakan lokasi dari sekolah tinggi teknik pertama di Indonesia sekaligus lembaga pendidikan tinggi pertama di Hindia-Belanda. rangking dunianya adalah 622.



4.INSTITUT PERTANIAN BOGOR 
berada di urutan 813 dunia, Institut Pertanian Bogor adalah sebuah perguruan tinggi pertanian negeri yang berkedudukan di Bogor. IPB melepaskan diri dari Universitas Indonesia (UI)pada tanggal 1 September 1963.
Berdasarkan hasil keputusan rapat pleno Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) tanggal 21 Februari 2013, BAN-PT memutuskan bahwa Institut Pertanian Bogor (IPB) memperoleh status terakreditasi dengan Nilai 375 yaitu peringkat A (sangat baik).



5.UNIVERSITAS DIPENOGORO 
Universitas Diponegoro, adalah sebuah Perguruan Tinggi terbaik di Indonesia yang berlokasi di Semarang, Jawa Tengah, Indonesia. yang didirikan pada tahun 1956 sebagai Perguruan Tinggi Swasta dan baru mendapat status sebagai Perguruan Tinggi Negeri pada tahun 1961.Universitas Diponegoro memperoleh akreditasi A (Sangat Baik) dengan skor 361 dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi yang berlaku sejak 2013-2018. Rangking dunianya 1.102



6.UNIVERSITAS BRAWIJAYA
Universitas Brawijaya  merupakan lembaga pendidikan tinggi negeri di Indonesia yang berdiri pada tahun 1963 di Kota Malang.Pada tanggal 10 Januari 2009, Universitas Brawijaya mendapatkan akreditasi A dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi. Pada akreditasi selanjutnya tanggal 11 September 2014, Universitas Brawijaya kembali mendapatkan Akreditasi A. 
29 November 2007, UB mendapat persetujuan Dirjen Dikti untuk menjadi perguruan tinggi otonom. berada di peringkat 1.110 dunia.



7.UNIVERSITAS PADJAJARAN
memiliki peringkat 1.210 dunia,Universitas Padjadjaran adalah sebuah perguruan tinggi negeri di Bandung, Jawa Barat, Indonesia. Universitas Padjadjaran memiliki dua kampus utama, yaitu Kampus Iwa Koesoemasoemantri di Dipati Ukur, Bandung dan Kampus Jatinangor, Kabupaten Sumedang.



8.UNIVERSITAS SEBELAS MARET
Universitas Sebelas Maret adalah salah satu universitas negeri di Indonesia yang berada di Kota Surakarta.Sekarang ini, UNS merupakan universitas muda dengan pertumbuhan yang luar biasa. Dengan berbagai potensi yang ada, misal seperti dokter bedah kulit dengan reputasi nasional (Fakultas Kedokteran), penemuan starbio dan padi tahan garam (Fakultas Pertanian), dan beberapa kemajuan yang terjadi di setiap fakultas dan unit-unit kerja lainnya. berada di peringkat 1.383 dunia



9. UNIVERSITAS AIRLANGGA
Universitas Airlangga  adalah sebuah perguruan tinggi negeri yang terletak di Surabaya, Jawa Timur. Universitas ini didirikan tanggal 10 November 1954 bertepatan dengan hari pahlawan yang ke-9. Pada tahun 2009, terdapat 24.143 mahasiswa yang terdaftar di Unair. rangking dunianya yaitu 1.508 dunia.



10.UNIVERSITAS GUNADARMA
Universitas Gunadarma (UG) atau biasa disebut Gunadarma, adalah salah satu Perguruan Tinggi Swasta terbaik di Indonesia. Kampus utamanya berada di Kota Depok, Jawa Barat.Universitas Gunadarma pada awalnya bernama Program Pendidikan Ilmu Komputer (PPIK), yang upacara peresmiannya dibuka secara umum di Jakarta dan dianggap sebagai Hari Lahir Universitas Gunadarma yaitu pada tanggal 7 agustus. menempati urutan 1.647 dunia.


sumber:wikipedia, webometrics,www.ekonomi-holic.com

gimana sudah ada rencana mau masuk universitas diatas, dan sayang kayaknya universitas yang pengen gua masukin gak ada dalam daftar hahaha.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

YANG MAU KOMEN,SILAHKAN DIISI SOBAT