Kamis, 17 Desember 2015

PROFIL PERSONIL AVENGED SEVENFOLD


ok sobat blogger semua, kembali lagi kali ini  gw mau ngelanjutin artikel yang kemarin. masih tentang avenged sevenfold.
seperti kata pepatah TAK KENAL MAKA TAK SAYANG. ya jika sobat blogger termasuk pecinta avenged sevenfold,sobat semua wajib tahu tentang data pribadi para personilnya. ni gw kasih biodata masing-masing personilnya.
check it out!!!!!

1. MATT SHADOW 


Matthew Charles Sanders (lahir di Huntington Beach, California, Amerika Serikat, 31 Juli 1981; umur 34 tahun; lebih dikenal dengan nama M. Shadows) adalah pengarang lagu dan penyanyi dari Amerika Serikat. Dia mendirikan grup musik rock Avenged Sevenfold bersama Zacky Vengeance, Jimmy "The Rev" Sullivan, dan Matt Wendt. Kemudian teman Sullivan, Synyster Gates, bergabung menjadi guitarist. Shadows memiliki jenis suara bariton tinggi dan terkenal karena suara yang terdengar serak kasar dan nyaring dengan teriakan khas.

Shadows mulai bermain piano sejak kecil, lalu ketika ia beranjak dewasa dia mulai menyukai musik rock dan mulai bermain gitar. Matt Shadows menikah dengan Valary DiBenedetto, saudara kembar dari pacar Synyster Gates, Michelle DiBenedetto. Matt bertemu Valary ketika mereka berada di kelas 6.

fakta unik M SHADOW:

  • M.Shadows pelatih vocalnya adalah Ron Anderson yang telah melatih Axl Rose.
  • M. Shadow telah mengatakan bahwa ia menghabiskan sampai 8 jam sehari, dalam seminggu, untuk menulis lagu.
  • M. Shadows mengisap rokok pertama bersama The REV ketika ia berusia 12 tahun.
  • Pada tahun 2007 M. Shadows bersama dengan Synyster Gates berkolaborasi dengan Good Charlotte di lagu “The River”
  • M. Shadows dites untuk menentukan apa jenis alkohol mempengaruhi tubuhnya sehingga dia tahu apa yang dapat di minumnya. Dia minum Grey Goose dengan Cranberry Juice.
  • Mengendarai sepeda motor adalah pelarian bagi M. Shadows. Dia selalu ingin chopper custom. Namun dia tidak pernah dapat menemukan waktu untuk berpergian.
  • M. Shadows memiliki 1 anjing. namanya adalah Bella.
  • M. Shadows pernah berkolaborasi dengan Korn.

 2.SYNYSTER GATES
Brian Elwin Haner, Jr. (lahir di Huntington Beach, California, Amerika Serikat, 7 Juli 1981; umur 34 tahun) atau lebih dikenal dengan nama Synyster Gates adalah seorang musisi dan gitaris untuk grup musik Avenged Sevenfold.
Brian mendapatkan gitar pertamanya dari nenek dan kakeknya. Salah satu lagu pertama yang ia pelajari adalah lagu Stairway to Heaven karya Led Zeppelin. Ketika Brian duduk di kelas 6, ia sudah bisa menebak chord dari sebuah lagu hanya dengan menggunakan pendengarannya. Setelah Brian diberi gitar, dia mengatakan bahwa sekolah sudah tidak ada gunanya. Nilai bagus hanya dia peroleh sampai ia duduk di kelas 4.

Brian memasuki grup musik Avenged Sevenfold sebagai gitaris ketika ia berumur 18 tahun pada akhir tahun 1999. Dia juga memainkan piano pada lagu "Beast and the Harlot" dan "Sidewinder". Dia menciptakan lagu pertamanya berjudul "So Far Away" untuk mengenang sahabat sekaligus drummer Avenged Sevenfold, James Owen Sullivan atau lebih dikenal dengan The Rev yang meninggal pada tanggal 28 Desember 2009.

Saat ini Brian menjadi Fastest Guitarist of All Time ke-3 versi Guitar World dan menjadi Gitarist terbaik dunia urutan ke-87 versi Guitar World.

FAKTA UNIK SYNYSTER GATES: 
  • Syn bergabung dengan A7X pada tahun 1999 sebelum album Sounding The Seventh Trumpet dirilis
  • Tinggi Syn adalah 5'10 dan memiliki mata coklat.
  • Syn ingin sekali membuat sebuah lagu bersama Trevor Roy Dunn, Paul McCartney, dan Jonathan Taylor.
  • Syn mungkin mulai bermain gitar pada usia 9 tahun, tetapi mulai serius memainkan gitarnya sampai dia berumur 11 tahun.
  • Syn memiliki piercing di hidung sebelah kiri, dan dia lepas pada tahun 2007, karena dia tak mau ambil resiko ketika dia terkena flu.
  • Syn juga bermain bersama Danny Elfman pada Soundtrack Score Wanted.
  • Wajah Syn sangat menawan, ketika memainkan gitar di atas panggung dia tak pernah lepas dari senyuman ke wajah anda. Dia juga memiliki selera humor yang tinggi.
  •  Syn telah menulis dua lagu bersama James Hart dari band Burn Halo. Dengan judul "Dirty Little Girl" dan "Anejo".
  • Kakek Syn senang berkuda di Arizona, dia juga memiliki sepeda custom yang dibuat secara pribadi untuk perjalanan ke California dan bergabung dengan Angkatan Udara.
  • Brian sangat dekat dengan kakeknya. Kakek Syn kini telah meninggal dunia.
  • Custom Chopper milik Syn diciptakan oleh 'Lucky 7 Choppers'.
  • Ibunya Syn bernama Susi Haner. Ibu kandung Syn dan ayahnya (Papa Gates) sudah bercerai.
  • Syn memiliki satu saudara yaitu Brent dan seorang kakak tiri bernama McKenna, (dari ayahnya) dan Johnny (dari ibunya).
  • Ibu Kandung Syn bernama Jan Gera.
  • Syn alergi terhadap sengatan Lebah.
  • Warna favorit Syn adalah Ungu. Dia menyukai warna ungu ketika berada di sekolah dasar.
  • Syn juga menggunakan teknologi Kevin "Za" Zazzara pada gitarnya.

3.ZACKY VENGEANCE 
Zachary James Baker (lahir 11 Desember 1981; umur 34 tahun), atau lebih dikenal sebagai Zacky Vengeance, adalah seorang gitaris dan penyanyi latar dari grup musik Avenged Sevenfold.Pada DVD Avenged Sevenfold yang berjudul All Excess, Zacky mengatakan bahwa sebelum dia memasuki Avenged Sevenfold, dia sempat menjadi anggota dari grup musik beraliran punk rock bernama MPA atau Mad Porno Action yang gagal mencapai sukses. Maka Zacky dan  
M. Shadows membentuk Avenged Sevenfold.
Zacky mempelajari cara bermain gitar ketika dia berumur tiga belas tahun.

 Zacky telah mendapatkan banyak penghargaan, salah satunya pada “Revolver Golden Gods Awards” yang berlangsung pada 20 April 2011, sebagai gitaris terbaik, yang berhasil mengalahkan pesaing lainnya yaitu: John 5 (Rob Zombie), Dan Donegan (Distrubed), Gus G (Ozzy Osbourne/Firewind), Alexsi Laiho (Chilldren of Bodom), trio Janick Gers, Adrian Smith, dan Dave Murray (Iron Maiden).

FAKTA UNIK ZACKY VENGEANCE : 
  • Gitaris ini memang unik. Ia satu-satunya yang kidal di A7X. Gitarnya pun ternyata punya makna sendiri buatnya. Bahkan ia lah yang ngasih stage name Johnny Christ.
  • Zacky Vengeance adalah orang pertama yang nemuin akronim A7X.
  • Gitar Signature-nya ZV, didesain sendiri oleh dia. Mulai dari bentuk, warna, sampai "jeroannya". Untuk ukuran, gitar ini emang dibuat sesuai dengan postur badan dan ukuran tangan Zacky.
  •  Zacky adalah seorang yang multi-talented. Selain main alat musik, dia juga jago menggambar, mendesain, dan main basket, bisbol, dll. Berkat talentanya yang jago mendesain itu, dia juga punya clothing line yang dia beri nama Vengeance University. Dan kabarnya, produknya itu sudah terjual sampe ke seluruh Amerika dan Kanada.
  • Angka "6661´´ di gitar Zacky memiliki makna tahun 1999 yaitu tahun berdirinya Avenged Sevenfold, yang ditulis secara terbalik (6661 = 1999)
  •  Tanggal lahir Zacky dan ibu nya sama yaitu 11 Desember.
  • Zacky menempati peringkat kedua sebagai best ryhthm guitarist of all time in Kerrang!, peringkat satunya adalah gitaris Dragonforce, Sam Totman.

4.JOHNY CHRIST 

    Jonathan Lewis Seward (lahir di Huntington Beach, California, Amerika Serikat, 18 November 1984; umur 31 tahun), lebih dikenal dengan nama Johnny Christ, adalah bassis dari Avenged Sevenfold. Johnny Christ adalah bassis keempat yang bergabung dengan Avenged Sevenfold pada tahun 2002 menggantikan personel sebelumnya yaitu Dameon Ash dan Justin Sane. Dia dibesarkan di Huntington Beach, California. Johnny adalah adik dari teman sekolah Synyster Gates. 

    Johnny Christ pernah bersekolah di Marina High School di Huntington Beach, California. Dia melanjutkan sampai SMA dan akhirnya secara resmi bertemu M.Shadows, Zacky Vengeance, Synyster Gates, dan The Rev (Yang kedua dari dua yang sudah tahu dari sekolah). Setelah keberangkatan Dameon Ash pada tahun 2002, ia diundang untuk mengisi posisi sebagai bassist Avenged Sevenfold. Dia berteman dengan adik Zacky Vengeance yaitu Matt Baker.
    Sebelum bergabung dengan Avenged Sevenfold, Johnny Christ pernah menjadi bassist dari band The Dear & Departed. Pada tahun 2009 Johnny Christ mengikuti Rally The Gumball 3000, ia megemudi dari pantai ke pantai bersama gadis-gadis.

    johnny pada awalnya membolos sekolah beberapa minggu demi mengisi band Avenged Sevenfold menjadi bassistny, karena Daemon Ash(Bassist Avenged Sevenfold) pergi atau keluar dari band tersebut. Dan setelah menjadi bassist pengganti, akhirnya Johnny Christ menjadi bassist permanen dari band Avenged Sevenfold, Karena itu Johnny Christ memutuskan untuk meninggalkan sekolahnya dan bergabung dengan Avenged Sevenfold.
    Gaya bermain bass Johnny Christ sangat terpengaruh oleh musisi musisi basis almarhum Cliff Burton (x-basis Metalica) dan Duff McKagan (bassist dari Velvet Revolver dan sebelumnya di Guns N Roses)

    FAKTA UNIK JOHNY CHRIST :
    • Pada saat konser di LBC, Johnny menyanyikan lagu Seize The Day. Cuma intronya aja, tapi hal tersebut mengundang tawa para penonton
    • Johnny Christ adalah seorang bassist yang amat berbakat, sejak kenal bas umur 8 tahun, Johnny sama sekali nggak pernah ikut kursus. Bermodal lihat permainan orang lain, dia langsung praktek. Ya memang dasarnya berbakat, ngintip sebentar, jari-jarinya udah mampu menerjemahkan chord dengan cepat.
    • Johnny Christ adalah seorang metroseksual. Baginya perawatan rambut is a must. Johnny pun punya trik khusus saban menggelar konser di negara yang sinar mataharinya terik. Selalu ada sun cream di travel bag-nya. "Gue nggak mau kulit gue terbakar matahari!," gitu katanya.
    • Yang mengajak Johnny masuk Avenged Sevenfold adalah Matt Baker, adik Zacky Vengeance. Zacky pula yang memberikan stage name Johnny Christ ke cowok yang punya nama asli Jonathan Lewis Seward ini.
    • Johnny sangat mengidolakan Les Claypool, bassist/vocalist Primus. Selain itu, Duff McKagan dan Cliff Burton juga jadi inspirasinya membetot bass.

    5.BROOKS WACKERMAN

    Brooks Wackerman ( lahir 15 Februari 1977) adalah musisi Amerika , saat drummer band heavy metal Amerika Avenged Sevenfold dan Mass Mental , juga dikenal sebagai mantan drummer Bad Religion , dan merupakan adik dari John Wackerman dan Chad Wackerman (sebelumnya anggota band Frank Zappa ) . Dia adalah putra dari Chuck Wackerman , seorang pendidik di Kabupaten Los Alamitos California Unified School . Brooks juga mantan mahasiswa Murray Spivack dan Chuck Flores . Setelah keberangkatan Wackerman ini dari Bad Religion , diumumkan pada November 4, 2015 yang Wackerman akan menggantikan Arin Ilejay sebagai drummer Avenged Sevenfold

    Pada saat ia meninggalkan Bad Religion pada tahun 2015 , Wackerman adalah personil yang paling lama berdiri sebagai drummer , melebihi Bobby Schayer , yang berada di band selama sepuluh tahun . Dia juga anggota termuda dari band , dengan semua anggota lain yang setidaknya sepuluh tahun lebih tua darinya .


    #MANTAN ANGGOTA

    1.  THE REV
    James Owen Sullivan, (lahir 9 Februari 1981 – meninggal 28 Desember 2009 pada umur 28 tahun; lebih dikenal dengan nama The Rev atau The Reverend Tholomew Plague) adalah seorang drummer sekaligus penyanyi latar untuk grup musik Avenged Sevenfold. The Rev juga menjadi lead vocal pada grup musik Pinkly Smooth.
      
    Ia memperoleh sepasang stik drum pada usia lima tahun, dan menerima drum sendiri pada usia ke sepuluh. Hanya dalam waktu satu tahun, dia sudah bermain "The Black Page" dengan mahasiswa dalam ansambel perkusi yang dilakukan oleh gurunya.

    Di SMA, bergabung Avenged Sevenfold sebagai salah satu anggota pendiri band ini. Sullivan adalah drummer band ska band Suburban Legends. Pada usia delapan belas tahun dia merekam album pertama dengan Avenged Sevenfold berjudul "Sounding the Seventh Trumpet". Kemudian dalam hidupnya ia dipengaruhi oleh drumer Vinnie Paul, Mike Portnoy, dan Terry Bozzio. Dia bahkan memiliki pengaruh "visual", Tommy Lee, di mana ia berkomentar bahwa "Saya tidak menyangka akan memiliki salah satu dari mereka." Kemampuan 
     Sullivan yang disebutnya "'The Double-ride' adalah suatu teknik yang dapat didengar pada lagu" Almost Easy "di mana dia bermain ganda sampai pada tempo cepat antara double bass dan cymbal naik. Perusahaan drum "Drum Workshop" mengesahkan The Rev dan berkata dia bisa punya drum yang ia inginkan, sehingga ia memilih double bass drum, yang ia lebih pilih daripada double bass pedal. 

    The Rev tidak hanya bermain drum, dia adalah vokalis, pencipta lagu, dan pianist untuk Avenged Sevenfold juga. Keterampilannya sebagai seorang pianis dapat didengar pada lagu "Warmness In Soul" di mana bagian pianonya adalah fokus utama dari lagu yang mencakup solo ditulis oleh The Rev. Vokalnya ditampilkan dalam "Avenged Sevenfold A Little Piece of Heaven "," Brompton Cocktail "," Gunslinger "," Lost ", dan" afterlife". Pengetahuannya tentang gitar dan piano untuk menulis lagu-lagu" "Almost Easy," A Little Piece of Heaven ", "afterlife" , "Brompton Cocktail" dan "Critical Acclaim yang muncul di album Avenged Sevenfold selfl-titled. Dia juga memberikan kontribusi untuk pembuatan "Critical Acclaim" dan "Lost". Band ini menjadi sangat populer dan memenangkan MTV Music Award untuk Best New Artist pada tahun 2006. Dan pada tahun 2009, dalam jajak pendapat dari beberapa drumer terbesar di dunia yang dilakukan oleh Majalah Rhythm, The Rev mendapat tempat sebagai drumer ke 41 terbesar sepanjang masa, dan ia termasuk pemain Drum terhebat di dunia yg berada di urutan ke-9.


    2.ARIN ILLEJAY


    Richard Arin Ilejay (lahir 17 Februari 1988) adalah musisi Amerika. Dia adalah mantan drummer band Amerika bergenre Hardrock America Avenged Sevenfold, menjadi anggota resmi pada tahun 2013 setelah sesi dan tur anggota untuk band sejak tahun 2011 dan keluar dari band tahun 2015. Ia juga sebelumnya adalah drummer dari band metalcore Amerika Confide.

    Richard Arin Ilejay lahir di Ventura, California. Ayahnya adalah Ric Ilejay, seorang keturunan Amerika, Filipina dan Meksiko. Ibunya adalah Charlotte Tuttle, seorang keturunan Amerika, Belanda, dan Jerman. Kedua orang tua Arin memiliki latar belakang musik. Ayah Arin adalah pemain gitar profesional dan ibunya seorang penyanyi Gospel. Arin mulai bermain drum pada usia 9 tahun. Arin belajar punk, jazz, rock dan jazz Latin pada usia yang sangat muda dengan ayahnya. Dia pernah bermain di 40 band top, beberapa band rock, dan bermain dengan teman-temannya di band rock Kristen. Satu-satunya pendidikan formal Arin adalah di Drumline Palmdale High School di bawah didikan Tom Hixon.
    Arin mendapatkan gayanya sendiri setelah bermain dengan band-band yang berbeda, seperti: Tear The Sails, Confide dan Avenged Sevenfold. Tear The Sails adalah band yang sangat progresif yang menyuguhkan bakat musik Arin sebagai perkusi dan drummer.
     Ilejay adalah seorang Kristen. Dia menikah pada Agustus 2013 , dengan Kimberley Andrade.


    3.MIKE PORTNOY 
     

    Mike Portnoy (lahir di Long Beach, Long Island, New York, 20 April 1967; umur 48 tahun) adalah mantan drummer kelompok musik Dream Theater. Dream Theater adalah panutan utama di scene progressive metal dunia. Terbentuk pada tahun 1986, band ini jarang berganti personil dan keluarnya Mike Portnoy menjadi orang ketiga personil asli yang hengkang setelah vokalis Charlie Dominici dan keyboardist Kevin Moore. Praktis tinggal John Myung dan John Petrucci yang menjadi personil asli band ini.
    Sejak terbentuk pada tahun 1986, Mike Portnoy bersama Dream Theater setidaknya telah merilis sepuluh album penuh termasuk debut When Dream and Day Unite pada tahun 1989 sampai Black Clouds & Silver Linings pada tahun 2009.

    Mike Portnoy atau yang bernama asli Michael Stephen Portnoy ini pernah meraih beberapa penghargaan utama sebagai penabuh drum terbaik menurut beberapa versi termasuk 23 kali menjadi juara versi Majalah Modern Drummer. Ia juga memiliki beberapa proyek sampingan seperti Transatlantic, OSI, dan Liquid Tension Experiment. Pada bulan September 2010, Portnoy mengumumkan bahwa ia telah meninggalkan Dream Theater setelah 25 tahun. Ia digantikan oleh Mike Mangini. Sejak kepergiannya, Portnoy mulai beberapa proyek baru. Yang pertama, Adrenaline Mob, band rock/metal dengan Russell Allen, pelantun Symphony X, dan gitaris Mike Orlando. Menjadi additional drummer band Avenged Sevenfold, menggantikan The Rev, dan pada 16 Desember 2010 ia sudah menyatakan keluar dari Avenged Sevenfold. Dia juga telah mulai dengan band berorientasi pop progresif bersama Steve Morse, Neal Morse, Dave LaRue, dan Casey McPherson disebut Flying Colors dan power trio bersama dengan Billy Sheehan (Mr. Big) dan Richie Kotzen (mantan Mr Big, Poison) disebut The Winery Dogs.


    gimana sobat, apakah sudah lebih mengenal para personil a7x dan mantan personilnya. mereka semua menggapai kesuksesan tidaklah dengan mudah. banyak cemoohan dari orang sekitarnya, namun mereka terus maju dan akhirnya mencapai kesuksesannya.
    ok,sekian artikel dari gw, sampai ketemu lagi, bye. HAIL TO A7X!!!

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    YANG MAU KOMEN,SILAHKAN DIISI SOBAT