Sabtu, 03 Desember 2016

SIFAT-SIFAT YANG SERING DITEMUI DI GRUP LINE



Yo,yo,yo sobat semua hahahahahaha,asli ni blog jarang banget gw isi wkwkwkw. Untuk bulan November pun hanya 1 kali gw ngupdate ni blog,ya maklum lah gw satu bulan kemaren lumayan busy. Yah sok-sok sibuk aja lah wkwkwk.yup oke kembali ke pokok bahasan blog gw kali ini,emm tunggu,gw mau ngebahas apa ya???? .Gimana kalau topik bahasannya tentang sifa-sifat seseorang.hmm,sifat yang seperti apa yaaaaa wwkwkw,kalian pasti tau LINE kan.yup sosial media yang satu ini bagi gw adalah ladang informasi yang sangat banyak untuk saat ini,why????.Ga perlu tau deh hehehe,ya dan juga sosial media yang satu ini juga bisa menjadi ajang penghibur gw ketika ngeliat chat-chat yang bertebaran wkwkwkwk.eh kaitannya sama sifat yang gw sebutin diawal tadi apaan???. Tenang sobat langsung kita sikat ke materi aja deh,simak baik-baik yaaaaa.



1.INFORMAN
Orang yang satu ini terhitung menguntungkan kehadirannya,kenapa?.ya ni orang setiap muncul di grup selalu memberikan info-info yang bermanfaat,info apapun itu yang penting info pasti dia share.





2.MATA-MATA
Ni orang kekuatannya luar bisa sobat,dia bisa ngelacak sider yang bertebaran di grup LINE.bukan main kan kekuatannya,bermodal aplikasi LINE LITE ia bahkan bisa mengabsen satu persatu sider di grup hahaaa.




3.BIJAK
Jika dia muncul,dia pasti mengeluarkan chat yang sedikit tapi penuh dengan motivasi.chat nya tidak bertele-tele tapi padat. Intinya dia adalah orang yang sangat bijkasana dan cocok jadi presiden hahahha.   




4.SERIUS

Ini ni tipe yang menurut gw ga seru,orangnya setiap muncul selalu serius ga ada relax-relaxnya wkwkwkw. Yah tipe yang susah diajak becanda lah pokoknya.    




5.SIDER

Tipe yang jarang keluar, keluar hanya jika ada hal yang penting dan ngucapin selamat ulang tahun.sisanya ga bakal deh muncul di grup wkwkw.




6.SIDER ABADI
Dari awal buat grup ni orang ga pernah muncul barang satu kali pun.no comment dah gw.




7.PENGHIBUR

Tipe yang menarik dan bikin grup ramai.intinya jika ada orang-orang ini,grup ga bakal krik-krik deh hahaha.dan jangan coba-coba bertanya hal yang serius ke orang-orang tipe ini karena jawabannya pasti ga bakal serius wkwkw.





8.TYPO AKUT
Kalau dia muncul pasti tulisannya typo,dan itu ga terjadi sekali dua kali tapi berkali-kali wkwkwkw.





9.GAJE
Kadang dia bertanya tentang suatu hal tapi dianya juga yang jawab pertanyaannya sendiri. Gimana gaje kan wwkwk





10.BAIK HATI
Dia baru muncul jika dibutuhkan.Layaknya Superhero dia datang dengan membawa angin segar,dia nge share jawaban-jawaban yang dibutuhkan bagi para penghuni grup dan dia tentulah orang yang sangat berjasa. Gimana,kurang baik apalagi ni orang wkwkwkw.





11.PEDAGANG
 intinya  dia muncul pasti mau jualan udah gitu aja. 





12.STIKER

Kalau muncul cuma sebatas stiker,yah maklum keywordnya cuma ada stiker aja. ada orang yang kaya gini? ADA,gw ngalamin sendiri.


 

Gimana bermanfaat kan artikel kali ini wkwkwk. Jadi biar kalian semua tau sifat orang-orang yang tergabung di grup Line itu gimana ahahah. Oke cukup sekian artikelnya,see you next time.

Rabu, 02 November 2016

CUAP-CUAP AMATIR TENTANG ALBUM BARU AVENGED SEVENFOLD "THE STAGE"

28 Oktober 2016 menjadi hari bersejarah buat para penggemar band asal california yaitu avenged sevenfold.pada hari itu diumumkan bahwa avenged sevenfold mengeluarkan album terbaru mereka yang berjudul THE STAGE setelah sebelumnya merilis video klip dengan judul yang sama.Berbagai macam info gw dapat sehari sebelum perilisan album THE STAGE ini,mulai dari judul album yang awalnya gw dengar adalah Voltaic Oceans sampai yang jadwal perilisannya yang 9 Desember 2016 dan ternyata itu semua HOAX belaka hahahah. dan orang yang pertama kali mengeluarkan statement bahwa album terbaru avenged sevenfold berjudul Voltaic Oceans itu adalah chris jericho,tau kan chris jericho?/wkwkw.ya chris termasuk salah seorang fans a7x dan berperan dalam pembuatan lelucon tentang album terbaru a7x zehahaha. itu diungkapkan di podcast chris jericho saat wawancara dengan M.shadow wkwkw.so Voltaic oceans hanya lelucon buat mengelabui pengemar a7x di seluruh dunia hahaha.


#Beda drummer beda rasa
 1.ARIN ILLEJAY
Yup, proses panjang penantian penggemar avenged sevenfold tentang status drummer tetap di band ini setelah ketidak jelasan status mike portnoy di album nightmare terbayar di tahun 2013 dengan hadirnya seorang yang menurut ane punya talenta dan spirit yang fantastis dalam diri Arin illejay.


setelah menjadi additional drummer dalam beberapa konser a7x arin diangkat secara resmi menjadi anggota avenged sevenfold dan berhasil menelurkan satu album yaitu Hail To The King yang menurut gw sebuah album yang sangat-sangat berbeda dengan album-album yang sebelumnya. Jujur gw selalu berharap hentakan drum dari THE REV di lagu trashed and scattered dan di album Waking The Fallen yang disebut-sebut menjadi album terbaik dapat kembali terulang di album ini.Namun itu hanya ekspektasi kosong dari gw,beda drummer beda rasa.Di album Hail To The King a7x mencoba mengexplore hal yang baru bagi band ini yaitu sentuhan rock classic layaknya led zeppelin dan black sabbath.menurut pendapat pribadi gw album ini lebih lambat temponya dan terasa kurang variasi di pukulan drum arin illejay. Double ride yang sering dibawakan THE REV terasa hambar dan sulit terdengar di album ini. Setiap drummer punya kekurangan dan kelebihan masing-masing,tidak ada yang sama antara drummer satu dengan yang lainnya. walaupun begitu gw mengapresiasi seorang arin illejay,bukan hal mudah menggantikan seseorang masterpiece di band avenged sevenfold dan menjadi penyokong utama di dalam a7x itu sendiri. arin is arin so enjoy the song wkwkwk.



2.BROOK WACKERMAN
 brook awalnya berlatar belakang drummer punk bukan metal.saat gw mendapat kabar bahwa avenged sevenfold lagi-lagi mengganti drummer mereka dan yang tertera di situ adalah nama Brook wackerman sebagai drummer baru mereka,gw merasa aneh aja kenapa avenged sevenfold mau-maunya ngerekrut drummer yang notabene beda aliran dan gaya musik. awalnya gw kira mike portnoy lah yang bakal mengisi posisi drummer utama atau pun mantan drummer slipknot joey jordison yang sering diisukan bakal gabung a7x.setelah gw bingung gw langsung tidur deh,"eh ngomong apaan gw wkwkw".setelah gw cek youtube dan liat livenya bad religion yang saat itu masih ada brook wackerman,ternyata skill nya boleh juga. walaupun drummer favorit gw tetaplah the rev,nah di album ke 7 ini gw sangat antusias dalam menyambutnya.selain penasaran gw mau melihat bagaimana aksi brook di album THE STAGE.ternyata ekspektasi gw sejalan dengan apa yang ada, brook very amazing di album ini. Variasi pukulan cukup banyak dan permainan pedal yahud.itu hanya opini pribadi ya sobat gyahahaha.


 #TENTANG THE STAGE
Seperti yang sebelum-sebelumnya,di setiap album yang dirilis oleh avenged sevenfold pasti ada satu lagu yang selalu menjadi andalan.pada album THE STAGE kali ini,lagu dengan tempo lumayan cepat dan penuh melodi menjadi awal pembuka di album THE STAGE.Dengan judul yang sama,a7x mencoba tampil beda dengan menampilkan video klip menggunakan marionette atau boneka yang dikendalikan menggunakan tali. di video klip the stage, menceritakan berbagai sejarah di dunia yang terangkum menjadi satu melalui video klip.
jika kalian sudah mendapatkan cd nya ataupun sudah mendownload full album a7x di tempat yang resmi,di album THE STAGE kali ini kental dengan melodi gitar synyster gates dan petikan-petikan akustik gitar yang lumayan bikin telinga adem sobat. jujur di album ini memilki perbedaan yang mencolok dengan album Hail To The king yang lebih mengedepankan rock classic. THE STAGE menurut gw lebih condong mirip City Of Evil atau Self Titled,namun dengan sentuhan yang berbeda di posisi drum nya.ya posisi drum menurut gw sangat vital dalam sebuah band wkwkw.dan dengan pukulan drum brook sekali lagi avenged tampil beda di album terbaru ini dan seperti ujaran zacky saat wawancara dengan Kerrang! bahwa album kali ini lebih aggro-metal. Ada satu lagu yang membuat gw teringat akan band Dream Theater,yaitu pada lagu exist yang memilki durasi terlama sepanjang sejarah album avenged sevenfold yaitu 15 menit lebih sobat hahah.gw kira di lagu exist hanya berisi instrumen eh ternyata terakhirnya melow banget wkwk. 

dari semua lagu yang gw dengar ada satu lagu favorit gw,Roman Sky.alunan orkestranya itu yang bikin hati ini adem sobat zehahah. oh iya satu lagi,sunny disposition ni lagu entah kenapa unik aja dengerinnya,tiupan terompetnya itu lho yang bikin beda wkwkk. overall gw kasih nilai 97 lah buat album THE STAGE kali ini. apaan lagi ya?. oke deh sip aja,semua isi otak gw hari ini cuman tulisan diatas sobat. 
so kesimpulannya ni album keren dah hahaha, sampai ketemu di artikel selanjutnya sobat CIAO!!!!




#TRACK LIST THE STAGE


 



1."The Stage"   8:32
2. "Paradigm"   4:18
3. "Sunny Disposition"   6:41
4. "God Damn"   3:42
5. "Creating God"   5:34
6. "Angels"   5:40
7. "Simulation"   5:31
8. "Higher"   6:28
9. "Roman Sky"   5:00
10. "Fermi Paradox"   6:30
11. "Exist"   15:41





























Senin, 17 Oktober 2016

7 ALASAN MENGAPA JADI JOMBLO ITU MENYENANGKAN



Hoi,hoi,hoi  sobat blogger semua,gw lagi-lagi jarang update nih ahahaha.Ya masa menegangkan gw selama beberapa bulan ke belakang kemarin sudah mulai pudar masanya wkwkwk. For your information sobat,sekarang gw jadi anak kuliahan sobat zehahaha. Nah untuk pengalaman pertama kuliah,emm gw rasa kebanyakan santainya aja dulu sobat . Entah kenapa gw merasa lebih santai di masa kuliah daripada masa-masa sekolah SMA .Tapi waktu gw untuk ngisi ini blog lebih banyak terabaikan sobat,kegiatan seminar dan berbagai macam tetek bengeknya cukup menyita waktu gw untuk sekedar mengisi ni blog dan minum coklat hangat hhaha.                           
Ok,Back to topic. Untuk artikel gw kali ini lagi-lagi gw mengangkat tema yang terlalu pedih sobat,apakah temanya???  JOMBLO!!!! Horror banget ga tuh hahahaha.But,kali ini gw bukan mau menyorot kepedihan menjadi seorang JONES,melainkan sisi bahagianya menjadi seorang JOMBLO wkwkw. Mau tau apa sisi bahagianya, so keep Stay with me sobat.


1.YOUR LIFE IS FREE
Ga ada batasan yang menghalangi lo untuk melakukan apapun, yah kecuali larangan ortu sobat.Hidup lu ga ada yang membatasi.dan ga bakal ada yang cemburu deh,boro-boro ada yang cemburu sms masuk aja paling Cuma dari operator pulsa hahahah.






2.PULSA DAN KUOTA AMAN


Ini nih yang jadi momok ketika lu punya cemewew,mau ga mau lu mesti punya simpanan kuota yang yahud dan pulsa yang menunjang. Telat dikit deh lo ngabarin kelar dah lu zehahaha






3.HOBBY TERSALURKAN DENGAN BAIK
Hobby lu futsal,basket,volli,bulutangkis,renang dan yang lainnya bakal tersalurkan dengan utuh tanpa ada yang minta diantar kesana dan ngelarang itu-ini.ya tapi ga selalu jika lu punya cememew lu bakal dilarang untuk melakukan hobby lu. Tapi pasti ada perbedaannya kok,dan yang paling mencolok adalah ketika hobby lu futsal dan lu ikut pertandingan dan lu butuh support dari seseorang yang lu cinta tapi apalah daya lu nya JOMBLO zehaha. Tapi mungkin support  ORTU bakal lebih varokah dari support manapun sobat,bener ga???





4.ISI DOMPET LEBIH STABIL
Ketika lu pacaran lu setidaknya menunjukkan sikap perhatian lu dengan cara ngajak makan dan beliin apa yang dia suka. Nah itu pasti akan menguras kocek yang ga sedikit kan,jadi bersyukurlah kalian para JOMBLO hahahahah.apalagi kalau lu anak kos beuhhhh.






5.WAKTU BERSAMA TEMAN LEBIH BANYAK
Teman bagaikan keluarga nomor dua setelah keluarga utama yang kita miliki. Kehadiran gebetan dalam kehidupanmu bisa membuat kita memiliki jarak dan tidak mempunyai waktu untuk sekedar nge game dan main PS bareng. Tapi hal itu tidak berlaku selalu kok.kalau gebetan lu pengertian,kayanya fine-fine aja.





6.TERHINDAR DARI DOSA 
Jika kita berpacaran,Dosa-dosa yang secara tidak sadar sering kita jumpai. Hal simple seperti bergandengan tangan,duduk berduaan dan hal-hal sepele lainnya sudah tentu masuk dalam list malaikat pencatat yaaa.zehahahah.





7.ALWAYS HAPPY
Cobalah berpikir bahwa hidup itu ga melulu soal pacar. jika lu masih sekolah,kuliah ataupun masih dalam proses menuntut ilmu cobalah berpikir untuk membahagiakan ortu dirumah. ga ada orang yang paling menyayangi kita selain orang tua kita sendiri. So,make your smile JOMBLO




Gimana sudah bahagia hari ini. memang topik gw agak ngebosenin dan gak jelas. "apaan tuh tentang jomblo-jombloan",gak seru!!!.-_- oke,but this is my blog and the rule in my hand hahahah. so keep smile sobat,hidup terus berlanjut dan "never give up". see yaaaa di artikel selanjutnya